PASURUAN|Polres Pasuruan mengelar kegiatan Curhat Kamtibmas dan Safari Ramadhan di Masjid Nurul Huda Desa Gunting Sukorejo Pasuruan, Kamis (13/3/25).

Kegiatan ini tak hanya dihadiri oleh Kapolres Pasuruan AKBP Jazuli Dani iriawan beserta jajaran Pejabat Utama (PJU) Polres Pasuruan tapi juga Forkopimka Sukorejo, Kepala Desa Gunting H. Wasimun, tokoh agama, tokoh masyarakat serta berbagai organisasi kemasyarakatan seperti Pemuda Pancasila, Fatayat, Ansor dan Banser.
Safari Ramadhan kali ini mengusung tema “Kebersamaan dan Sinergi antara Polri dan Masyarakat dalam Menjaga Keamanan dan Ketertiban”. Kegiatan di mulai dengan memberikan pengobatan gratis pada masyarakat, pembagian takjil kepada pengendara yang melintas di lanjutkan dengan sesi curhat kamtibnas yang memberi ruang bagi masyarakat untuk berdialog langsung dengan pihak kepolisian tentang isu isu terkini termasuk keamanan, ketertiban masyarakat serta bahaya narkoba.
Kapolres Pasuruan AKBP Jazuli Dani Iriawan dalam sambutannya menekankan pentingnya jalinan silahturahmi antara polri dan masyarakat serta menyuarakan komitmen Polres Pasuruan dalam menjaga keamanan di kabupaten Pasuruan.
“Keamanan adalah tanggung jawab kita bersama dan kami akan terus fokus menjaga ketertiban serta memerangi peredaran narkoba demi terciptanya kabupaten pasuruan yang aman tentram dan kondusif,” ungkapnya.
Sebagai bentuk kepedulian sosial Polres Pasuruan juga menyelenggarakan Bakti Sosial yang meliputi pengobatan gratis pemberian bantuan sosial kepada kaum dhuafa dan santunan kepada anak yatim piatu. Kegiatan ini tak hanya mempererat hubungan antara Polri dan masyarakat tetapi juga memberikan dampak positif bagi mereka yang membutuhkan.
Camat Sukorejo, Yudianto SH menyampaikan bahwa wilayah kecamatan Sukorejo dalam kondisi aman dan kondusif meski beberapa wilayah terdampak angin kencang yang merusak atap rumah.
“Kami bekerja sama dengan Forkopimca dan BPBD kabupaten Pasuruan untuk menangani dampak angin tersebut,” katanya.
Dalam acara ini kapolres juga mengimbau masyarakat untuk lebih aktif menghidupkan sistim keamanan lingkungan (Siskamling) yang bisa dikatakan mati suri sebagai langkah preventif dalam menjaga ketertiban di wilayah masing masing.
“Mari kita jaga dan perkuat siskamling di setiap lingkungan keamanan adalah tanggung jawab kita bersama,” ajaknya.
Kapolres juga mengingatkan pentingnya peran aktif orang tua dalam mengawasi anak anak terutama di tengah maraknya penyalahgunaan narkoba.
‘Orang tua harus selalu peduli terhadap anak-anaknya agar mereka terhindar dari pengaruh buruk dan bahaya narkoba agar generasi emas dapat tercipta. Karena anak- anak kita adalah penerus generasi bangsa,” tambahnya.
Acara curhat kamtibmas dan safari ramadhan ini ditutup dengan pemberian santunan anak yatim dan dhuafa serta acara buka bersama. Kegiatan ini di harapkan dapat mempererat hubungan antara Polres Pasuruan dan masyarakat serta meningkatkan kesadaran akan pentingnya peran serta masyarakat dalam menjaga keamanan dan mencegah penyalahgunaan narkoba.
Safari Ramadhan dan Curhat Kamtibmas ini menunjukkan komitmen Polres Pasuruan untuk terus bekerja sama dengan masyarakat dalam menciptakan kabupaten Pasuruan yang aman, nyaman dan lebih baik.@