‘LAPOR MAS ZAHLUL’ untuk Transparansi dan Aspirasi warga Sidoarjo

SIDOARJO | ‘LAPOR MAS ZAHLUL’. Ini adalah web pribadi milik Zahlul Yussar, S.I.Kom, anggota DPRD Sidoarjo dari Partai Demokrat.

Website yang peluncurannya dilakukan setelah  pelantikan anggota DPRD Sidoarjo periode 2024-2029 di Gedung DPRD Sidoarjo, Rabu (21/8/24) ini dirancang untuk mempermudah warga Sidoarjo dalam menyampaikan aspirasi, keluhan, dan masukan langsung kepada anggota dewan.

Dengan fitur yang ramah pengguna dan sistem pelaporan yang efisien, situs ini bertujuan meningkatkan transparansi dan akuntabilitas dalam proses legislasi serta mempercepat penanganan isu-isu yang dihadapi masyarakat.

Bagi Zahlul Yussar, peluncuran website ini merupakan bagian dari komitmen dirinya untuk lebih mendekatkan diri kepada masyarakat. Dari sini, Ketua DPD Partai Demokrat Sidoarjo ini memastikan bahwa suara warga Sidoarjo didengar dan dipertimbangkan dalam setiap keputusan yang diambil.

“Diharapkan, melalui platform ini, interaksi antara masyarakat dan wakil rakyat dapat menjadi lebih produktif dan responsif,” harap Zahlul Yussar, S.I.Kom.@

Baca Juga  Nyaleg di DPR RI, H. Sumarzen Marzuki Hadiri Rapat DPD SWI Sidoarjo