Police Goes to School Siapkan Generasi Tangguh untuk Indonesia Emas

TRENGGALEK |Personel Polres Trenggalek pada Senen tiap di gelarnya upacara bendera di sekolah-sekolah disebar untuk bertindak sebagai Pembina upacara. Kegiatan tersebut dimanfaatkan untuk membekali para siswa terkait dengan wawasan kebangsaan, pesan-pesan Kamtibmas hingga kesadaran patuh hukum. Tak terkecuali jajaran Satlantas.

Kapolres Trenggalek AKBP Gathut Bowo Supriyono, SH.,SIK, MSi. melalui Kasatlantas AKP Yudiyono, SH. menegaskan, personel yang mengenakan seragam khas kepolisian dengan penutup kepala dan sabuk warna putih ini sengaja di turunkan ke sekolah-sekolah untuk memberikan pembekalan khususnya tentang tertib berlalu lintas.

“Iya benar. Hari ini ada dua sekolah yang menjadi sasaran yakni SMK Negeri 1 Trenggalek oleh Kanit Gakkum Iptu Singgih Marsudi dan di SMP Negeri 1 Kampak oleh Kanitkamsel Aiptu Ali Wibowo.” Jelasnya. Senin, (25/9).

AKP Yudiyono menuturkan, kegiatan tersebut pada prinsipnya merupakan rangkaian dari program Police Goes to School yang memang kerap dilakukan oleh jajarannya. Tidak hanya sebatas  menjadi pembina upacara tetapi juga hadir dengan konsep kegiatan yang berbeda.

Tujuan mendasarnya adalah mendorong generasi muda khususnya usia pelajar untuk menjadi pelopor keselamatan berlalu lintas, menggugah kesadaran kolektif untuk senantiasa patuh dan taat aturan lalu lintas dan memahami tentang arti penting keselamatan berlalu lintas sejak usia dini.

Sedangkan beberapa materi yang disampaikan diantaranya meliputi, wawasan dasar berlalu lintas yang berorientasi pada keselamatan, aturan berlalu lintas, maupun etika dan tertib berlalu lintas

Hal ini juga merupakan langkah strategis dari jajaran Kepolisian untuk menyiapkan generasi muda hari ini yang lebih dikenal dengan sebutan Gen Z menyongsong puncak bonus demografi tahun 2030 dan Indonesia emas tahun 2045.

“Hasilnya mungkin tidak instan tetapi akan bisa kita rasakan beberapa tahun mendatang.” Imbuhnya.(sng)

Baca Juga  Plt Bupati Subandi minta segera tangani tanah amblas di desa Prambon